Hi, everybody...
This post will written in Bahasa.
Bicara tentang berat badan, pasti banyak yang bilang saya ini tidak gemuk walaupun dengan berat badan 52kg. Tapi, saya merasa berat badan segitu sudah begah banget. Banyak baju yang gak muat dan waktu di foto pipi saya chubby banget.
|
See? |
Ya, untuk ukuran saya, berat badan segitu tidak proposional, mengingat tinggi badan hanya 157cm. Ukuran yang 'pas' menurut saya, yah... diangka 48kg. Kalau kalian ingat waktu dulu saya pernah berusaha untuk mengurangi berat badan saya, dari mulai diet mayo, OCD, sampai ganti breakfast dengan herbal*fe, namun hasilnya nihil. Yah, dibilang nihil sekali juga tidak sih, tapi hasilnya yo-yo atau mentok turun 1-2kg saja dan kembali lagi diawal kalau saya tidak jaga pola dietnya. (Baca juga: Klarifikasi Diet Mayo Yang Benar)
Gettin stuck in that, akhirnya males untuk diet-diet lagi. Apalagi ditambah suami (waktu itu masih calon) ingin menaikkan berat badan, karena dia terlalu kurus. Setiap suami makan, saya ikut-ikutan makan karena ngiler... Hahaha.
Sampai di satu titik, saya merasa ini sudah saatnya saya harus stop dan losing my weight. Saya putuskan untuk ikut senam. Yeah you know, dengar kata senam yang ada di otak saya adalah ibu-ibu rempong dengan segala kecentilannya. Well, ternyata saya salah besar, senam yang saya ikuti bukan senam biasa. Kalau senam biasa gerakannya ga akan cukup bikin saya keringetan, kalau senam yang ini, cukup 10 menit ikut sessionnya sudah bikin saya ngos-ngosan.
|
Team Senam yang dinamakan ANGGOTA MILITER |
|
Salah satu kegilaan Anggota Militer |
Awal joint senam ini, saya tidak ada expectation apapun, karena sudah capek dengan hasil diet. Saya cuma ingin badan saya fit dan kencang menjelang hari H. Saya mulai ikut senam di sekitar pertengahan November 2015 (kalau tidak salah) dan hasilnya amazing banget. Saya berhasil menurunkan berat sebanyak 5kg. Tanpa diet ketat dan makan seperti biasa. Hahaha... cuma yang saya lakukan ialah rutin ikut setiap sessionnya, mulai dari aerobic, cardio, barbel, yoga sampai plymatric. Dibilang rutin setiap saat juga tidak sih, ada saat-saat dimana saya sedang datang bulan maupun lagi malas atau juga sedang ada urusan, biasanya saya absent.
|
The result |
|
Same t-shirt, different weight. After achieve 47kg |
Menurut saya, ini pengalaman menurunkan berat badan yang paling berhasil, karena sampai sekarang tidak ada efek yo-yo bahkan setelah absent senam sekitar 3 minggu disebabkan sibuk urusan wedding. Setelah merried pun, saya lanjut honeymoon di Bali sekitar seminggu dan makan terus, berat badan saya tetap 47kg!
|
Honeymoon Time |
|
Honeymoon Time with Husband |
Well, berdasarkan pengalaman saya, akhirnya saya bisa ambil kesimpulan seperti ini:
- If you want to lose your weight, know your body first. Mengenali jenis badan sendiri itu penting. Saya tipe yang mudah turun dan mudah gemuk. Jadi, dengan mengenali jenis badan kita, kita bisa lebih mudah menganalisa dan memutuskan diet mana yang akan diambil.
- Ubah mindset, from being skinny to healty body. Beneran dech, tubuh kita itu tidak bodoh. Dia akan 'mencari' berat badan yang sesuai setelah pola hidup kita dijaga.
- Don't affraid with fat! Lemak itu bukan musuh, tubuh perlu lemak sebagai cadangan makanan. Sama seperti kita ketika punya cadangan uang untuk kebutuhan mendesak. Menghilangkan lemak dalam tubuh malah bikin kita tidak punya 'stok' imun yang baik.
- Ubah lemak jadi otot. Kalau kelebihan lemak, lemak tersebut harus diubah menjadi otot (bukan dihilangkan). Olahraga teratur membuat tubuh kita lebih kencang, walaupun berat badan tidak berkurang, akan tetapi shape tubuh kita menjadi lebih baik.
- Diet means what you eat is less than what you will burn. Banyak definisi tentang diet itu sendiri. Buat saya, diet itu berarti kalori makanan yang masuk harus sedikit ketimbang yang dibuang. Jadi, percuma kalau tidak makan tapi kegiatannya hanya sedikit dan diisi dengan tidur atau aktifitas yang tidak banyak membakar kalori. Jadi, lebih baik makan seperti biasa tapi aktifitas lebih banyak atau melakukan kegiatan yang banyak mengeluarkan kalori. Lebih efektif dan lebih nyaman buat saya.
|
XOXOXO |
Sekian cerita kali, mungkin bisa membantu dan menjadikan inspirasi buat kalian yang akan mengurangi berat badan. Please share pengalaman kalian seputar diet dan mengurangi berat badan di comment ya. Stay gorgeous!
Regards and Love,
F.
0 comments:
Post a Comment